Masukan alamat email terdaftar untuk mengubah sandi lama
Buat Akun Anda
MINLAT
Program pelatihan mengorganisir, menginventarisasi, mengawasi dan melaksanakan kajian yang berkaitan dengan pembinaan dan pengembangan sarana dan prasarana latihan satuan jajaran TNI AD agar terwujudnya inventarisasi sarana dan prasarana latihan satuan jajaran TNI AD yang lebih tertib dan teratur sebagai aset milik TNI AD.
Tugas staf latihan Bidang Pembinaan Administrasi Latihan TNI AD
1
Merencanakan, merumuskan kebijakan, mengoordinasikan dan menyelenggarakan serta mengendalikan pembinaan administrasi latihan, sarana dan prasarana latihan serta penyusunan peraturan dan petunjuk bidang latihan TNI Angkatan Darat;
2
Menghimpun, menginventarisasi, mengawasi dan melaksanakan kajian yang berkaitan dengan pembinaan dan pengembangan sarana dan prasarana latihan satuan jajaran TNI AD serta mengolah data hasil latihan satuan jajaran TNI AD guna proses Analisa dan Evaluasi untuk kepentingan peningkatan pembinaan kemampuan dan kekuatan prajurit TNI AD;
3
Melaksanakan analisa dan evaluasi terhadap program kerja dan anggaran bidang latihan serta memberikan laporan dan sasaran perbaikan serta memberi saran dan masukan kepada pimpinan dalam rangka pembinaan kemampuan dan pembangunan kekuatan TNI AD.
Kebijakan
1
Mewujudkan validitas dan akuntabilitas data serta transpalasi data tentang pembinaan kemampuan dan kekuatan TNI AD dengan tertib administrasi dan tertib kegiatan sebagai bahan analisa dan evaluasi guna pengambilan keputusan atau kebijakan lebih lanjut di Bidang Latihan TNI AD.
2
Mewujudkan inventarisasi sarana dan prasarana latihan satuan jajaran TNI AD yang lebih tertib dan teratur sebagai aset milik TNI AD.
3
Memelihara dan mengembangkan pembangunan sarana dan prasarana latihan TNI AD sesuai Standar Spesifikasi Teknis (prototype) yang telah ditentukan dan mengikuti perkembangan ( Up to Date ).
4
Mewujudkan kesiapan Sarana dan Prasarana Latihan satuan jajaran TNI AD yang digunakan dalam mendukung pembinaan kemampuan dan kekuatan TNI AD.
Sasaran Program Kerja
1
Terwujudnya Validitas dan akuntabilitas data tentang pembinaan kekuatan dan kemampuan TNI AD dengan tertib administrasi dan tertib kegiatan dalam pelaksanaan program dan anggaran bidang Latihan TNI AD.
2
Terwujudnya transparansi data tentang hasil pembinaan kemampuan dan kekuatan TNI AD sebagai bahan analisa dan evaluasi guna pengambilan keputusan atau kebijakan lebih lanjut di Bidang Latihan TNI AD.
3
Terwujudnya sistem analisa dan evaluasi yang tajam guna penyempurnaan kebijakan Bidang Latihan TNI AD terkait pembinaan kekuatan dan pembangunan kekuatan TNI AD dan inventarisasi sarana dan prasarana latihan satuan jajaran TNI AD yang lebih tertib dan teratur.